Wisata Kota Angin Nganjuk


Kota Nganjuk, ya siapa yang tidak tahu dengan salah satu kota yang satu ini. Kota Nganjuk adalah salah satu kota yang berada di Jawa Timur yang biasa di juluki dengan kota Angin atau kota Bayu. Kota yang satu ini sudah terkenal dimana-mana terutama di Jawa Timur sendiri. Apa sih yang membuat kota Nganjuk terkenal? Ya kalian benar, tempat wisatanya. Tempat wisata di kota Nganjuk sungguh-sungguh banyak, banyak sekali sejuta pesona dan juga rahasia di balik kota Nganjuk, kota kelahiranku ini. Selalu ada saja wisata-wisata baru terutama wisata alamnya yang ditemukan oleh para pecinta alam dan juga orang-orang yang suka sekali berwisata. Selalu saja ada hal baru di kota ini terutama pada kekayaan alam yang tersimpan di kota ini. Nah, kalian pasti penasaran apa saja sih wisata-wisata itu, berikut daftar-daftar wisata di kota Nganjuk

  • Air Terjun Sedudo



Nah siapa sih yang tidak tahu air terjun yang satu ini. Inilah pesona alam Nganjuk yang pertama yang sangat diminati oleh para pengunjung baik di dalam Nganjuk sendiri maupun dari luar kota sekalian. Air terjun tertinggi ini memiliki pesona alam yang sangat indah sekali. Di sepanjang perjalanan menuju air terjun ini kita di jamu dengan pemandangan-pemandangan alam yang sangat menakjubkan. Air terjun ini sangat di sakralkan oleh masyarakat sekitar dan juga Nganjuk sendiri, yang biasa dilakukan upacara adat pada tanggal 1 Suro.
  • Air Terjun Roro Kuning
Tidak kalah dengan Sedudo, air terjun roro kuning ini juga sangat diminati oleh semua kalangan, bedanya dengan sedudo, air terjun Roro Kuning ini aksesnya tidak begitu menanjak daripada akses ke Sedudo. Lokasinya pun tidak begitu jauh dengan kota Nganjuk sendiri.


  • Goa Margo Tresno
  • Goa Margo Tresno
    Goa Margo Tresno
    Goa Margo Tresno berlokasi di Desa Sugihwaras, Kecamatan Ngluyu, berjarak sekitar 35 km arah utara kota Nganjuk. Ada sumber mata air alami yang jernih dengan dilengkapi fasilitas berupa kolam renang dan pusat kuliner. Di kawasan Goa Margo Tresno juga masih ada lagi goa-goa lainnya seperti terhubung satu sama lain. Di Goa ini biasa digunakan untuk berbagai ritual.
  • Candi Ngetos
Candi Ngetos
Candi Ngetos
Di Nganjuk juga ada Candi, sahabat. Candi Hindu peninggalan zaman kerajaan Majapahit yang berlokasi di Desa Ngetos, Kecamatan Ngetos, Nganjuk. Candi ini dibuat untuk tempat pemakaman raja Hayam Wuruk Majapahit. Candi Ngetos terbuat dari bahan batu bata merah dan bangunannya secara fisik sudah ada yang rusak.
  • Candi Lor
Candi Lor
Candi Lor
Wisata Candi lainnya di Nganjuk yaitu Candi Lor. Candi berlokasi di Desa Candirejo, Kecamatan Loceret. Tempat wisata di Nganjuk ini patut untuk dikunjungi.
  • Taman Rekreasi Anjuk Ladang
Taman Rekreasi Anjuk Ladang
Taman Rekreasi Anjuk Ladang
Taman yang berada di sekitar stadion olahraga Anjuk Ladang ini merupakan taman yang rindang dan sejuk. Di taman ini juga telah dilengkapi dengan sejumlah fasilitas penunjang wisata seperti Jogging track dan perkemahan. Selain itu juga ada koleksi hewan-hewan. Taman Rekreasi Anjuk Ladang sangat cocok untuk wisata keluarga terutama untuk anak-anak.

  • Air Terjun Singokromo

Air Terjun Singokromo
Air Terjun Singokromo
Tempat wisata di Nganjuk selanjutnya yaitu air terjun Singokromo. Sama seperti air terjun umumnya yan berhawa sejuk,Lokasi air terjun Singokromo ini tidak berada jauh dari air terjun Sedudo tepatnya di Desa Ngliman, Kecamatan Sawahan, Kabupaten Nganjuk. Akses menuju ke air terjun ini cukup sulit karena memang masih belum dikelola oleh pemerintah Kabupaten Nganjuk.

  • Air Terjun Ngebleng

Air Terjun Ngebleng
Air Terjun Ngebleng
Air terjun indah selanjutnya yaitu Air terjun Ngebleng. Air terjun ini berada di perbatasan Jombang dan Nganjuk tepatnya berlokasi di Dusun Tondowesi Lor/Utara(Ndosie), Desa Pule, Kecamatan Jatikalen, Kabupaten Nganjuk. 

  • Grojogan Duwur Sumber Miri

Grojogan Duwur Sumbermiri
Grojogan Duwur Sumbermiri
Grojogan Dhuwur dikenal dengan Waterboom alam yang berlokasi di Desa Sumbermiri, lingkungan Lengkong, Nganjuk berada di kawasan hutan BKPH Krondong KPH Jombang. Disini, anda akan menjumpai batu kapur seperti baskom berisi air berwarna hijau yang bisa digunakan untuk berenang.

  • Air Terjun Sumber Manik

Air Terjun Sumber Manik
Air Terjun Sumber Manik
Air terjun Sumber Manik terbilang tempat wisata baru di Nganjuk karena baru ditemukan sekitar Januari tahun 2016. Kondisi air terjun ini masih alami dan belum tersentuh modernisasi berada di lereng Gunung Wilis. Air terjunnya bercabang dua. Air terjun Sumber Manik berlokasi di Desa Klodan, Kecamatan Ngetos, Kabupaten Nganjuk.

  • Taman Pandan Wilis

Taman Pandan Wilis
Taman Pandan Wilis
Taman Pandan Wilis resmi dibuka tahun 2015 yang lalu. Nama dari taman ini sendiri diambil dari nama pegunungan Wilis yang ada di daerah Nganjuk. Taman Pandan Wilis berlokasi di Kelurahan Werungotok, Kecamatan Nganjuk Kota, Kabupaten Nganjuk.

  • Bukit Batu atau Bukit Ngroto

Bukit Batu Songgong atau Bukit Batu Ngroto
Bukit Batu Songgong atau Bukit Batu Ngroto
Di Nganjuk juga ada yang namanya Bukit Batu Songgong atau juga disebut Bukit Batu Ngroto. Bukit ini berlokasi di Dukuh Ngroto, Desa Margopatut, Kecamatan Sawahan, Kabupaten Nganjuk. Bukit Batu Songgong menawarkan panorama khas pegunungan Wilis yang indah dan segar. Tempat wisata di Nganjuk ini sangat cocok untuk anda yang gemar selfie.

  • The Legend Water Park Kertosono

The Legend Water Park
The Legend Water Park
The Legend Water Park menawarkan berbagai wahana permainan air dan kolam renang. Wisata air disini diantaranya Kolam Ombak, Racing Slide, Lazzy River, Spiral Slide, Kids Pool, BIoskop 4D, KIos Souvenir, Kolam Renang Standart Internasional, Panggung Hiburan, Food Court, Futsal, Rumah Hantu, dan lainnya.
Dilengkapi sejumlah wahana permainan yang seru, tentunya tempat wisata di Nganjuk ini sangat cocok untuk tujuan wisata keluarga. Lokasi The Legend Water Park sangat mudah ditemukan dan strategis karena terletak di pinggir jalan raya Surabaya - Solo yakni sekitar 5 km ke arah barat Kecamatan Kertosono.

  • Pura Kerta Bhuwana
Pura Kerta Bhuwana
Pura Kerta Bhuwana, Foto: @galuhas08
Pura di Nganjuk ini merupakan salah satu Pura tertua di Pulau Jawa. Pura Kerta Bhuwana berada di lereng Gunung Wilis tepatnya di Dusun Cukrik, Desa Bajulan, Kecamatan Loceret, Kabupaten Nganjuk. 

  • Embung Estumulyo
Embung Estumulyo
Embung Estumulyo, Foto: @cindydewati
Embung Estumulyo menjadi salah satu tujuan tempat wisata di Nganjuk yang menarik untuk dikunjungi meskipun hanya sekedar melihat-lihat pemandangan alam dan waduk. Embung Estumulyo berlokasi di Desa Bulurejo, kecamatan Sawahan, Kabupaten Nganjuk. Akses jalan menuju Embung Estumulyo ini pun terbilang mudah karena sudah beraspal dan bisa dilalui motor maupun mobil. Embung ini terlihat indah dengan di kelilingi pohon-pohon disekitar waduk sehingga udara pun sangat sejuk.

  • Waduk Perning
Waduk Perning
Waduk Perning, Foto: @akbar.illahi
Wisata terbaru di Nganjuk adalah Waduk Perning. Panorama disini juga cocok untuk anda pecinta alam yang gemar selfie. Lokasinya berada di Desa Perning, Kecamatan Jatikalen, Kabupaten Nganjuk. Berjarak sekitar 35 km arah tenggara jika dari pusat Kota Nganjuk.


18. Watu Lawang

Watu Lawang Sawahan Nganjuk
Watu Lawang, Foto: fb.com/ipan.kurniawan.98284
Bukit Watu Lawang atau juga disebut Bukit Lawang berada di lereng Gunung Wilis tepatnya di Desa Ngliman, Kecamatan Sawahan, Kabupaten Nganjuk. Letaknya di sebelah pintu masuk karcis air terjun sedudo. Selama perjalanan menuju Watu Lawang, anda akan disuguhi pemandangan indah berupa hamparan persawahan dan perbukitan yang hijau. Tentunya tempat wisata di Nganjuk ini sangat cocok untuk melepas penat.

Nah.. itulah beberapa pesona wisata di kota Nganjuk, masih banyak sekali wisata-wisata yang masih tersimpan di kota Nganjuk ini. Yakin tidak mau mencoba?? Jangan lupa mencoba ya gaes, yakin tidak akan menyesal kok :')

Komentar

Posting Komentar